sebenarnya aku sudah bosan dan terlebih lagi, sangat muak dengan masalah survey. jika aku lebih menyukai jalan aman tak berduri, mungkin hanyalah escape dari acara survey. kemarin sekembalinya dari lokasi, sebenarnya aku berniat untuk segera menulis, tetapi aku masih banyak berpikir dulu siapa tahu bisa aku edit setelahnya. tapi masih saja aku bisa mengingat detil yang akan aku tulis.
pertama, tentang kelengkapan berkas, yang membuatku selalu berpikiran buruk untuk mempertanyakan fungsinya rhino di situ. aku selalu saja diberi berkas yang pastinya ketika di lapangan akan dipertanyakan kembali oleh tim teknis, bahwa berkas yang kurang lengkap kok diloloskan begitu saja. aku merasa lebih malu lagi karena ungkapan itu dikeluarkan di depan pemohon ijin yang semakin membuatku terlihat bodoh di depannya.
lalu tentang brieffing sebelum berangkat survey. jika diperlukan, bukankah akan lebih baik brieffing itu dilakukan sebelum berangkat mengantarkan tim ke lokasi? bagi aku yang bukan ahli survey, sebenarnya akan sangat menghargai dan mengharapkan hal itu dilakukan, maka itu aku ingin sekali dibrieffing sebelum diharuskan berangkat survey. kurasa jika aku katakan lebih lanjut tentang brieffing, akan semakin terlihat betapa bodohnya aku, mengharapkan hal yang sangat mustahil, karena bagi sebagian besar teman sekantor, pastilah sudah sangat ahli dalam hal survey. mungkin memang sebaiknya aku diam saja, memendam semua perasaan tidak puas ini dan hanya mampu untuk menuliskannya.
jika masih mungkin bagiku untuk dimasukkan ke tim survey, apakah aku terlalu banyak permintaan? apakah aku termasuk orang yang susah bekerja sama atau orang yang tidak berkompeten? aku merasa cukup kemarin saja terakhir kalinya aku ditugasi, tapi bagaimana jika masih ada hari esok untukku mendapatkan tugas itu lagi? apa yang patut aku lakukan sebelumnya? aku sebenarnya sudah lelah dan muak, aku ingin mengerjakan tugas rutinku saja, tanpa terlibat lebih jauh dengan masalah. aku ingin mencari ketenangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar